20/01/16

Air Terjun Grojokan Sewu Tenang Dan Alami





Satu lagi tempat wisata di batu tepatnya di desa bendosari pujon yaitu air terjun grojogan sewu, menuju lokasi ini sangat gampang sekali kalau dari malang ke pujon setelah coban rondo terus ke arah ngantang melewati pasar buah dewi sri lurus saja kurang lebih 3 km sebelah kiri ada jembatan gantung, dan juga tempat loket masuk.




Mungkin karena jarang ada pengunjung, tempat loket tersebut sering tutup sebagai gantinya disediakan kotak amal seiklasnya yang ditaruh di depan cungkup di dalam area grojokan sewu. parkir motor bisa dititipkan dirumah warga di depan jembatan gantung. Antara jalan raya ke air terjun cuma 100 meter jalan kaki cukup 5 menit saja.






Kesan pertama masuk tempat ini ada suasana aura mistik, hawanya dingin sekali terlihat banyak sekali sesajen dan sisa dupa di depan patung budha. Tidak seperti di air terjun lain kita bisa bebas berteriak, disini seakan kita sungkan kalau mau berbicara keras, mungkin karena tempat ini memang untuk sembayang umat budha hingga tidak heran bangunannya beraksitetur dan beronamen kuil cina atau klenteng, namun terdapat juga mushola bagi pengunjung yang beragama muslim melakukan ibadah, salah satu bukti kerukunan umat beragama yang harus kita jaga.




Debit air terjun grojokan sewu sangat deras airnya sangat dingin dan segar, sayang tidak bisa buat berendam karena dasarnya datar, airnya langsung mengalir ke sungai kunto. Area wisata ini tidak terlalu luas, dan juga kurang terawat seandainya tempat ini digarap dengan serius mungkin akan menjadi tempat wisata yang menarik atau mungkin juga karena disini tempat ibadah umat budha sehingga dibiarkan apa adanya agar tidak mengurangi kekusyukan dalam beribadah.

Jadi bagi yang ingin berwisata hanya mencari ketenangan, air terjun ini bisa di jadikan pilihan.

Semoga bermanfaat.
















Tidak ada komentar:

Posting Komentar